07 March 2011

Cara Memulai Jogging untuk Pemula


 Cara Memulai Jogging untuk Pemula


Jogging adalah salah satu cara terbaik dan terhemat untuk membakar lemak. Jogging dapat dilakukan dimana saja asalkan Anda membawa sepatu kets jogging Anda. Biasanya saya jogging mengitari apartemen saya, melewati parkiran mobil, tempat bermain anak dan kompleks gedung-gedung apartemen. Meskipun polanya sama tapi membuat saya nyaman.
Waktu terbaik untuk ber-jogging adalah di pagi hari, begitu Anda bangun. Bila Anda serius ingin membakar lemak, jangan sarapan dulu sebelum jogging, tapi minum segelas besar air. Dengan tidak makan sarapan dulu, tubuh akan menggunakan cadangan lemaknya untuk membakar energi yang akan dibutuhkannya saat berjogging. Selain bermanfaat untuk menjaga berat badan ideal, olahraga jogging sangat baik untuk kesehatan jantung.
Pemanasan (peregangan otot) dulu selama 5 menit namun jangan terlalu berat. Lakukan peregangan terutama pada otot betis dan paha. Jangan lupa untuk melakukan peregangan pada urat-urat di lutut. Seringkali bagian tubuh itu merupakan tempat yang paling banyak mengalami cedera.  Untuk pemanasan, Anda bisa memulai dengan berjalan, berlari lambat kemudian semakin cepat perlahan-lahan. Jangan lupa untuk melakukan peregangan kembali setelah selesai berlari.
Saat mulai, berjogginglah selama 10 menit non stop. Jangan sebentar-bentar berhenti kecuali bila dalam kasus khusus nafas sesak atau kepala terasa pusing.  Selama berjogging, pertahankan nafas yang konsisten. Bisa saja bernafas seiring langkah. Aturan terpenting saat memulai suatu olahraga adalah jangan memaksa tubuh terlalu berat, rileks tapi tetap berstamina dan ditingkatkan secara bertahap.
Setelah empat hari berlari selama 10 menit, hari kelima tingkatkan jadi 12 menit. Hari kelima tingkatkan jadi 14 menit, jadi rata-rata ditingkatkan 2 menit untuk sesi lari selanjutnya. Hal ini dapat meningkatkan stamina tanpa menimbulkan cidera. Bila waktu cukup, terus tingkatkan secara bertahap sampai mencapai 60 menit. Sebagai pemula, tidak usah khawatir akan kecepatan. Belari santailah, bila ada teman juga bisa sambil mengobrol. Bila nafas Anda sampai terengah-engah, mungkin Anda berlari terlalu cepat. Ada juga satu teknik penting bagi pemula adala teknik “tumit ke jari kaki”. Mendarat ringan dengan tumit, dorong kaki ke depan dan menjejak dengan jari kaki untuk berlari. Kesalahan umum bagi pemula jogging adalah mendarat dengan keras dengan gerakan yang mengentak.
Faktor penting lainnya adalah sepatu lari yang tepat. Sepatu jogging itu harus ringan, bahan yang cocok yang dapat bernafas. Saran saya adalah sepatu yang sudah dikenal kualitasnya, mungkin agak mahal namun tahan lama dan membantu program olahraga Anda. Pastikan sepatu itu adalah sepatu lari, bukan sepatu untuk berjalan-jalan, juga jangan memakai sandal. Kaus kaki, T-Shirt atau pakaian olahraga juga pilih bahan yang dapat menyerap keringat dengan baik.
Akhirnya, nikmatilah sesi jogging Anda. Jangan dianggap sebagai beban, bayangkan diri Anda lebih sehat setiap harinya setelah Anda berlari. Ada teman lari atau tidak bukanlah masalah. Bangunlah lebih pagi besok dan mulailah berjogging disekitar rumah Anda!

0 comments:

Post a Comment

Silahkan beri komentar sobat di bawah ini!
Komentar sobat akan sangat bermanfaat bagi kemajuan blog ini! :D Jangan lupa follow blog ini juga ;)
Mohon untuk tidak menggunakan nama ANONIM!
No SPAM !!!